LOGO HARVEST print

Memanfaatkan Stiker Label Untuk Mempromosikan Brand Anda

Tidak dapat dipungkiri bahwa kemasan produk yang eye-catching adalah poin penting yang sangat menentukan penjualan. Alasannya sudah jelas, karena yang dapat dilihat orang pertama kali adalah kemasannya. Calon pembeli tidak dapat melihat isi produknya secara langsung. Karena itu di antara berbagai pilihan produk yang mirip yang tersedia di etalase toko, produk yang kemasannya menarik pasti akan menimbulkan daya tarik tersendiri bagi konsumen yang mencari produk tersebut. Tentunya ini akan mengundang mereka lihat melihat lebih detil, apakah produk tersebut cocok untuk mereka.

Mengingat pentingnya kemasan produk tersebutlah yang membuat stiker label kemasan menjadi sangat populer sekarang ini. Stiker label kemasan dianggap mampu memberikan kesan tersendiri, karena dapat membuat kemasan menjadi tampak eksklusif dan bagus. Bukan hanya itu saja fungsi stiker label ini juga untuk memberikan informasi kepada konsumen mengenai produk yang akan mereka beli. Beberapa diantaranya termasuk, tanggal kadaluarsa jika produk makanan, komposisi bahan yang terkandung di dalamnya, logo dan brand produknya, perusahaan pembuatnya, bahkan info kontak yang dapat dihubungi jika terjadi masalah pada produk yang dibeli.

Seperti yang saya katakan sebelumnya, salah satu tujuan cetak stiker label selain untuk branding adalah untuk mempercantik kemasan itu sendiri, agar terlihat menarik. Karena itulah mencetak stiker juga tidak boleh sembarangan, harus didesain dengan sebaik-baiknya. Pertimbangan desain stiker label ini meliputi pertimbangan komposisi ukuran gambar dengan teksnya, ukuran fontnya harus nyaman dibaca, pemilihan warna, bahkan juga tagline yang akan digunakan. Kali ini admin Percetakan Harvest Surabaya akan membahas topik ini lebih lanjut, yakni bagaimana memanfaatkan stiker label ini untuk branding produk anda.

cetak stiker surabaya
aplikasi stiker label untuk berbagai kemasan produk

 

Tips Memanfaatkan Stiker Label Untuk Branding

Gunakan Desain Yang Menarik

percetakan surabaya
stiker label di botol minuman

Desain yang menarik adalah syarat utama dalam mencetak stiker label kemasan. Tonjolkan desainnya dan sesuaikan dengan target pasar produk anda. Jika target pasar produk anda adalah anak-anak, gunakan gambar-gambar yang lucu, yang kira-kira disukai anak kecil, misalnya saja tokoh-tokoh kartun, binatang yang imut, dan sebagainya. Gunakan juga komposisi warna yang ceria, seperti kuning, oranye, dll. Sebaliknya jika target pasarnya adalah orang dewasa, tentunya tidak bisa anda mendesain dengan karakter kartun, pilih desain yang lebih sederhana, tapi terkesan profesional dan harus tetap menarik tentunya.

Gunakan Warna yang Senada Dengan Brand & Produk Anda

stiker label minuman

Fungsi stiker label adalah untuk branding, karena itu pemilihan komposisi warna stiker tersebut harus senada dengan brand produk anda. Dengan membuat warna yang senada dengan brand anda, maka konsumen akan lebih mudah mengenali brand anda, walaupun hanya melihatnya dari kejauhan.

Contoh yang paling konkret dari hal ini adalah produk McD. McDonald’s  menggunakan warna merah dan kuning sebagai warna logonya. Komposisi warna tersebut bukan hanya ditujukan untuk logonya, tapi dalam segala promosi berkaitan dengan McD pasti menggunakan kombinasi kedua warna tersebut. Lihat saja desain booth nya, desain interior ruangannya, promo-promo brosur, dan semuanya menggunakan kombinasi warna tersebut. Akibatnya sadar tidak sadar, ketika konsumen melihat kemasan produk dengan kombinasi warna tersebut, bayangan dalam pikirannya akan langsung merujuk pada brand McDonald’s.

Isi pesan yang hendak disampaikan

 


stiker label kemasan semarang

Penggunaan tagline ini juga sangat penting. Pesan tersebut harus singkat tapi benar-benar menarik dan mudah diingat. Pesan tersebut haruslah menggambarkan produk anda dan nilai-nilai brand anda. Dan juga yang perlu diperhatikan lagi adalah pemilihan font dan ukuran font taglinenya. Semuanya harus proporsional serta serasi, yang bikin eye and ear catching (enak dibaca maupun didengar).

Tulis kalimat-kalimat promo lewat stiker label

Stiker label selain bikin tampilan produk lebih menarik, juga bisa disisipkan kata-kata promo yang bikin konsumen ingin membeli produk tersebut. Misalnya saja anda bisa menuliskan ‘beli 1 gratis 1’ atau juga ‘isi 20% lebih banyak’. Kalimat-kalimat promo ini sangat efektif menarik perhatian konsumen, terutama jika memang mereka lagi membutuhkan produk tersebut.

Ciptakan pengalaman pelanggan

Setelah konsumen terpancing untuk membeli produk anda akibat stiker label kemasan yang anda desain semenarik mungkin, sekarang saatnya penentuan. Pastikan pembeli produk anda tetap mengalami pengalaman yang menyenangkan dengan produk anda. Dalam arti pastikan mereka yang membeli produk anda karena tergiur dengan label kemasan yang menarik, tidak menjadi kecewa dengan produk anda. Jika mereka puas dengan produk anda, tentunya mereka akan membeli lagi di kemudian hari, bahkan mereka akan merekomendasikan brand produk anda kepada teman-teman dan keluarga mereka.

Cetak stiker label ini merupakan cara yang efektif untuk branding produk anda, karena harga cetaknya juga murah. Pastikan anda mengikuti tips-tips diatas ketika mendesain stiker kemasan produk, serta mencetaknya di Harvest Printing Surabaya untuk hasil yang maksimal.

Promo Cetak Banner

Scroll to Top